Ini Kriteria Asuransi Jiwa Terbaik yang Perlu Anda Ketahui

Asuransi jiwa merupakan salah satu jenis produk asuransi yang sangat disarankan untuk dimiliki oleh masyarakat, terutama bagi yang sudah berkeluarga. Karena adanya asuransi ini sangat membantu memproteksi diri dan anggota keluarga yang dimiliki. Asuransi jiwa akan membantu mengurangi resiko kerugian finansial keluarga jika tulang punggung keluarga mengalami sakit keras, cacat permanen, atau bahkan meninggal dunia. Jadi bisa dikatakan adanya asuransi jiwa akan membantu mengganti sumber penghasilan keluarga jika tulang punggung keluarga sudah tidak mampu melakukannya lantaran sakit atau yang terparah meninggal dunia. Sehingga memiliki produk asuransi jiwa terbaik menjadi salah satu kebutuhan masyarakat saat ini yang perlu diperhatikan. Mengingat orang hidup tidak lepas dari berbagai resiko yang mengancam.


Banyak sekali perusahaan asuransi di Indonesia yang menawarkan produk asuransi jiwa bagi kebutuhan masyarakat saat ini. Namun ternyata, memilih produk asuransi jiwa yang tepat bukanlah perkara yang mudah. Karena dari masing-masing produk asuransi jiwa yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Sehingga Anda perlu selektif dalam memilihnya agar mendapatkan produk yang sesuai agar manfaat yang didapatkan pun lebih maksimal. 



Ada beberapa kriteria produk asuransi jiwa dikatakan terbaik untuk Anda, yaitu:


1. Mampu menjawab kebutuhan calon nasabah.

Ada banyak sekali jenis produk asuransi jiwa yang bisa dimiliki oleh masyarakat, yaitu ada asuransi jiwa berjangka, asuransi jiwa unit link, asuransi jiwa dwiguna, dan asuransi jiwa seumur hidup. Masing-masing ditujukan untuk kebutuhan masyarakat yang berbeda-beda. Asuransi jiwa yang Anda miliki bisa dikatakan tepat jika Anda membeli yang memang sesuai dengan kebutuhan. Misalnya jika Anda membutuhkan asuransi jiwa untuk perlindungan jiwa sekaligus tabungan, maka bisa memilih asuransi jiwa dwiguna.


2. Uang pertanggungan besar.

Asuransi jiwa berguna untuk memberikan perlindungan finansial kepada keluarga jika tulang punggung keluarga mengalami musibah sakit keras, cacat permanen, atau bahkan meninggal dunia yang menyebabkan tidak bisa bekerja dan menghasilkan nafkah. Oleh karena itu, asuransi jiwa yang tepat untuk keluarga adalah yang mampu memberikan perlindungan memadai dengan uang pertanggungan yang besar. Sehingga keluarga bisa mendapatkan penghidupan yang layak. 


3. Premi asuransi jiwa terjangkau.

Banyak orang yang belum mau memiliki asuransi jiwa lantaran premi yang mahal. Padahal selama bisa memilih produk yang tepat, Anda juga bisa mendapatkan premi asuransi yang terjangkau, seperti asuransi jiwa term life yang memiliki premi murah mulai dari Rp 500 ribu, dimana hal ini terjadi karena uang premi difokuskan untuk perlindungan, tidak ada yang digunakan untuk investasi.


4. Memiliki kredibilitas perusahaan yang baik.

Asuransi jiwa dari perusahaan yang sudah berkredibel tentu lebih layak dibeli dibandingkan dengan yang belum. Karena pelayanannya pasti sudah terbukti bagus. Seperti asuransi jiwa terbaik dari I Love Life Astra yang bisa menjadi pertimbangan untuk produk perlindungan jiwa lantaran sangat fleksibel untuk menentukan uang pertanggungan, masa pertanggungan, frekuensi pembayaran premi, dan perubahan lainnya.

Ini Kriteria Asuransi Jiwa Terbaik yang Perlu Anda Ketahui Ini Kriteria Asuransi Jiwa Terbaik yang Perlu Anda Ketahui Reviewed by Febriyan Cahya Yudha on 9/13/2020 09:10:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar