Nutrisi yang Wajib Terdapat pada Makanan Anak Kucing Kampung dan Rekomendasinya

Meski sering dipandang sebelah mata, nyatanya kucing kampung memiliki keunikan tersendiri. Salah satu kelebihan yang paling terlihat dari kucing kampung adalah daya tahannya. Jadi, jika Anda salah satu orang yang mempunyai kucing kampung, Anda patut berbahagia. Walaupun memiliki daya tahan yang tinggi, ketika masih anak-anak, kucing kampung tetap harus mendapatkan makanan yang bergizi. Berikut ini adalah beberapa makanan anak kucing kampung yang bisa dicoba.

Kandungan yang Harus Ada pada Makanan Anak Kucing


1. DHA

DHA adalah nutrisi yang paling penting untuk pertumbuhan anak kucing kampung. Hal ini dikarenakan DHA memiliki peran dalam perkembangan otak dan mata. Setidaknya pada makanan kucing harus terdapat minimal 0,01% ketika anak kucing kampung sedang berada pada masa pertumbuhan.

2. Vitamin dan mineral

Selain DHA, vitamin dan mineral juga dibutuhkan bagi pertumbuhan anak kucing. Pada makanan anak kucing, sebaiknya dilengkapi dengan vitamin E 40 IU per kilogram dan selenium 0,3 mg per kilogram. Mineral seperti fosfor dan kalsium diperlukan untuk membantu perkembangan tulang dan menjadikan tulangnya solid. Setidaknya pada makanan harus terkandung 0,8% fosfor dan 1% kalsium.

3. Kalori

Kalori dapat diperoleh dari lemak dan protein. Kandungan ini harus jauh lebih banyak daripada untuk kucing dewasa. Dalam masa pertumbuhannya, kalori memang sangat dibutuhkan dalam dosis yang tinggi. Setidaknya pada makanan kucing harus mengandung minimal 30% protein dan lemak 9% untuk mendapatkan perkembangan yang maksimal.

Makanan untuk Anak Kucing Kampung


1. Daging

Kucing termasuk ke dalam jenis karnivora, yakni pemakan daging. Oleh sebab itu, daging bisa menjadi salah satu makanan yang cocok untuk anak kucing kampung. Namun, daging yang hendak diberikan ke kucing harus diolah terlebih dahulu karena anak kucing biasanya masih agak kesulitan untuk memakan daging mentah.

Anda bisa mencincang daging menjadi bagian kecil-kecil. Selain itu, Anda juga bisa menggilingnya untuk mendapatkan tekstur yang lebih lembut. Kandungan gizi yang terdapat pada daging sudah cukup baik untuk pertumbuhan anak kucing kampung.

2. Makanan khusus anak kucing

Beberapa merek makanan kucing sudah mempunyai standar yang dikhususkan untuk anak kucing. Biasanya nutrisi yang terkandung di dalamnya sudah disesuaikan dengan kebutuhan pada rentang umur tertentu. Keuntungan jika Anda menggunakan makanan khusus kucing adalah kepraktisannya. Anda tidak perlu mengolah seperti halnya mengolah daging.

Salah satu makanan untuk anak kucing yang sangat direkomendasikan adalah Pro Plan Kitten. Makanan ini memiliki kandungan gizi yang lengkap dan cocok untuk diberikan kepada anak kucing kampung dengan usia 6 minggu hingga 1 tahun. Saat anak kucing masih dalam usia 6 hingga 8 minggu, Anda bisa mencampurnya dengan sedikit air hangat untuk membantu proses pencernaannya.

Itulah tadi sedikit pengetahuan mengenai nutrisi yang diperlukan oleh anak kucing kampung beserta contoh rekomendasi makanan yang dibutuhkan. Meski daging sudah memiliki nutrisi yang cukup baik, namun lebih disarankan kepada Anda untuk memberikan makanan khusus kucing karena sudah dirancang dengan sangat baik untuk perkembangannya.
Nutrisi yang Wajib Terdapat pada Makanan Anak Kucing Kampung dan Rekomendasinya Nutrisi yang Wajib Terdapat pada Makanan Anak Kucing Kampung dan Rekomendasinya Reviewed by Febriyan Cahya Yudha on 4/25/2020 04:43:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar